Sulsel.relasipublik.com BULUKUMBA – Ishak Imran merupakan salah satu nasabah Bank Negara Indonesia (BNI) Simponi di Jl. Karet, Tanete, Bontominasa, Bulukumba, keluhkan proses klaim layanan program pensiun yang diselenggarakan oleh Dana Pensiun Lembaga Keuangan BNI Cabang Bulukumba.
Pasalnya, sudah jatuh tempo pembayaran klaim namun tidak kunjung direalisasikan oleh pihak BNI Bulukumba.

Haji Ishak sapaan akrabnya mengatakan berkas pengajuan klaim sudah dilampirkan sejak tiga bulan lalu, namun hingga saat ini belum menerima realisasinya.
“Awalnya hanya dijanji 14 hari kerja, namun setelah itu saya tanya kembali dan disuruh menunggu, dan sampai sekarang tidak ada kabar,” katanya. (11/1/2021).
“Bahkan sudah sepuluh kali saya mendatangi kantor BNI untuk bertemu pak Ruhan mengenai konfirmasinya, namun dia hanya menjawab akan membantu sesuai kemampuannya,” tuturnya.
Sementara itu Kepala Cabang BNI Bulukumba Sri Ilham melalui Penyelia Elsa Fitriani saat ditemui menjelaskan untuk proses tersebut menunggu informasi dari BNI pusat.
“Jadi sepanjang ini intruksi tidak dilakukan oleh cabang langsung, untuk tindak lanjutnya tetap kami menunggu dari Pusat,” jelasnya.
Selain itu, Elsa juga meminta agar kesediaan untuk menunggu dalam beberapa hari kedepan dalam pengurusan klaim ini.
“Tetap kami akan follow up ini masalah ini,” ujarnya (Win)
Discussion about this post