TOMOHON.RELASIPUBLIK.COM-Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Pemerintah Kota Tomohon kamis (12/8) melakukan penandatanganan kesepakatan bersama tentang Kelurahan Peduli Pemilu (KPP).
KPP merupakan program komisi pemilihan umum pusat yang bertujuan untuk meningkatkan kuantitas dan kualitas partisipasi pemilih serta membangun kesadaran politik masyarakat agar menjadi pemilih yang berdaulat.
Ketua KPU Kota Tomohon Drs Harryanto Lasut MAP didampingi anggota komisioner lainnya menjelaskan bahwa program ini merupakan program secara nasional termasuk di Sulut dan Kota Tomohon.
Program KPP ini merupakan sarana pendidikan pemilih masyarakat kelurahan guna meningkatkan pengetahuan dan partisipasi kepedulian terhadap pemilu,jelas Lasut.
Sementara, Walikota Tomohon Caroll J A Senduk disela penandatanganan itu menyampaikan apresiasi kepada pihak KPU Kota Tomohon yang berinisisasi kesepakatan ini.
“Sebagai pemerintah tentu berharap program ini dapat membantu meningkatkan kesadaran masyarakat akan pelaksanaan serta turut menyukseskan pemilu sehingga tercipta demokrasi yang baik di Kota Tomohon”,kata Senduk.
Selain itu ditambahkan Walikota,”Sebagai Pemerintah mendukung penuh kaitan apa yang menjadi program KPU, apalagi ini demi terlaksanya pelaksanaan pemilu nanti, sebab tingkat pemilih di kota Tomohon cukup tinggi menjadi kebanggaan seluruh masyarakat”,tukasnya.
Hadir mendampingi Walikota Sekdakot Edwin Roring SE ME bersama Kabag Pemerintahan Jureyke Pitoy SH MSi.//
Baden
Discussion about this post