TOMOHON.RELASIPUBLIK.COM – Final bulutangkis Olimpiade Tokyo Senin (2/8) antara pasangan ganda putri Indonesia Greysia Polii/Apriani Rahayu versus Chen Qingchen/Jia Yifan, di Musashino Forest Sport Plaza Tokyo mencatatkan sejarah baru dimana ganda putri Indonesia selain lolos final juga langsung meraih medali emas.
Apalagi dalam final ikut mendapat doa dan dukungan dari Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Tomohon sekaligus nonton bersama di Terung Kabasaran Kolongan Tomohon.
Pada final game pertama Greysia/Apriani unggul dengan skor 2 -19.
Tak lama berselang dilanjutkan game kedua, dengan pertarungan sengit akhirnya Greysia/Apriani menang dengan skor 21-15.
Nonton bersama Forkopimda terbatas ini dihadiri Walikota Caroll Senduk, Wakil Walikota Wenny Lumentut, Ketua DPRD Djemmy Sundah, Kejari Fien Ering, Kapolres AKBP Bambang A.Gatot dan Dandim 1302 Minahasa Letkol Andi Sinaga.
Diketahui Greysia/Apriyani mencatatkan sejarah baru bagi pebulutangkis ganda putri Indonesia meraih medali emas pertama dalam event Olimpiade Tokyo.//
Baden
Discussion about this post